Suarawonocolo.com - MAGETAN PDI Perjuangan Kabupaten Magetan mulai melakukan penataan mesin partai sebagai bagian dari penguatan organisasi menghadapi agenda politik ke depan. Langkah ini ditandai dengan mengikuti Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) PDI Perjuangan Jawa Timur yang digelar serentak secara daring, Minggu (18/1/2026).
Rakorda yang diikuti seluruh DPC, PAC, hingga Ranting se-Jawa Timur tersebut menjadi forum penyampaian arahan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Timur terkait konsolidasi dan pembaruan struktur organisasi partai.
Salah satu poin utama arahan adalah rencana pergantian dan penyegaran kepengurusan di tingkat kecamatan, desa, hingga dusun yang akan dilakukan secara bertahap hingga pertengahan tahun 2026.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Magetan, Diana AV Sasa, menegaskan bahwa pihaknya siap menjalankan arahan tersebut sebagai bagian dari upaya memanaskan mesin partai. “Kami siap melakukan penyegaran kepengurusan. Ini bukan sekadar pergantian struktural, tetapi penataan mesin partai agar lebih solid, responsif, dan siap bekerja,” ujarnya.
Menurut Diana Sasa , Ranting dan Anak Ranting merupakan ujung tombak partai, karena berada paling dekat dengan kehidupan masyarakat sehari-hari. Ranting dan Anak Ranting adalah penghubung langsung antara rakyat dan partai. Karena itu, kepengurusan di level ini harus diisi kader-kader yang tidak hanya memahami ideologi dan garis perjuangan PDI Perjuangan, tetapi juga mampu beradaptasi dengan perkembangan zaman.
Sasa menambahkan, PDI Perjuangan saat ini tengah bergerak menuju organisasi partai modern, yang menuntut tata kelola lebih rapi, komunikasi lebih cepat, serta kaderisasi yang berkelanjutan. “Adaptif terhadap perubahan sosial, teknologi, dan dinamika masyarakat menjadi keharusan. Partai harus hadir dengan cara-cara yang relevan, tanpa kehilangan jati diri ideologisnya,” tegas Diana Sasa.
Selain penyegaran struktur, Rakorda juga menekankan pentingnya disiplin organisasi, penguatan kaderisasi, serta konsolidasi data dan kerja-kerja kerakyatan sebagai fondasi utama partai. DPC PDI Perjuangan Magetan memastikan seluruh tahapan konsolidasi akan dilaksanakan secara terukur, berjenjang, dan sesuai dengan mekanisme organisasi, dengan tetap mengedepankan prinsip gotong royong dan kedekatan dengan rakyat(ipung)
Posting Komentar